Fakta Unik Musang
11:30 PM
Banyak orang yang memelihara musang dan menjinakkan musang, namun sedikit orang yang tahu hal-hal berikut ini. Ini adalah beberapa hal yang perlu anda ketahui tentang musang dan beberapa fakta unik musang.
- Musang memiliki aura yang lebih kuat dari hewan lain.
- Karena itulah, musang kerap bersarang di tempat yang dikira "angker" (ada penunggu/hantunya) atau banyak aura negatif di tempat tersebut. Aura musang banyak berinteraksi dengan makhluk tersebut.
- Musang hanya menggigit jari dan tangan manusia.
- Musang galak hanya menyerang tangan manusia, tidak dengan anggota tubuh manusia yang lain. Dan sepengalaman saya, segalak apapun musang akan diam (anteng) jika sudah digendong di pundak. Saya tidak (atau belum) pernah menemui kasus dimana musang mengigit kuping orang yang menggendongnya. Musang akan menganggap orang yang menggendongkan sebagai "pohon besar" sehingga ia akan tenang di pundak, sebuas apapun musang itu. Namun patut diingat bahwa musang bisa membaca pikiran orang yang meng-handle-nya atau memelihara musang tersebut. Musang punya insting yang sangat kuat mengenai perasaan manusia terhadapnya. Semakin anda takut kepada si musang, maka akan semakin dominan pengaruh si musang terhadap diri anda. Artinya makin anda takut, maka akan semakin semena-mena si musang terhadap diri anda. Maka, hal pertama dalam langkah menjinakkan musang adalah HILANGKAN RASA TAKUT.
- Musang bisa membaca perasaan manusia yang memeliharanya hanya lewat tatapan mata.
- Tak bisa dipungkiri bahwa hewan-hewan sebenarnya bisa membaca pikiran kita, manusia, terhadapnya. Kuda misalnya, dia bisa membaca pikiran penunggangnya hanya lewat sentuhan tangan si penunggangnya kepada dirinya. Sugar glider bisa membaca emosi dan pikiran lewat sentuhan pada bulu dan elusan tangan serta lewat tatapan mata. Musang lebih unik lagi. Musang bisa membaca pikiran manusia di sekelilingnya atau pikiran ownernya hanya lewat tatapan mata secara sekilas. Hal ini dikarenakan aura hewan musang yang begitu kuat. Musang akan menunjukkan dominasinya saat dijinakkan dengan cara hissing dan striking, dan tugas kita adalah menghilangkan dominasi musang terhadap diri kita dengan menghilangkan rasa takut saat menjinakkan musang.
0 comments